Review Film : Les Misérables

Sebuah serial film yang diadaptasi dari Novel Victor Hugo. Dengan latar belakang Restorasi Prancis pada abad ke-19. Jean Valjean, Seorang gelandangan yang dikirim ke penjara karena mencuri roti karena lapar, dibebaskan setelah dipenjara selama 19 tahun. Setelah luntang-lantung di jalanan, dia ditolong seorang Bishop yang mengubahnya menjadi orang yang baik. Setelah beberapa waktu, dia menjadi Monsieur Madeliene, seorang kaya yang menjadi pengusaha sukses dan menjadi walikota yang dikenal sederhana dan baik hati. Kebaikannya membawanya mendapati Fantine, seorang buruh di pabriknya, seorang ibu yang menjalani hidup yang tragis karena ditinggalkan kekasihnya dan ia mempunyai seorang anak,Cosette. Jean Valjean menebus Cosette dari tempat penitipannya. Cosette menganggap Jean Valjean sebagai ayahnya. Suatu ketika,identitas Jean Val jean terungkap sebagai mantan narapidana, dia kembali dikejar-kejar polisi. Namun Jean Valjean selalu bisa lolos dari incaran Polisi, hidup di Paris bersama putrinya dengan berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya. Ketika Cosette telah tumbuh menjadi gadis yang sangat cantik seperti ibunya, ia jatuh cinta dengan seorang baron muda yang tampan bernama Marius Pontmercy. Jean Valjean tidak menyetujuinya karena ia tidak ingin ada orang lain dalam kehidupan mereka yang telah bahagia. Suatu saat, Jean Valjean jatuh sakit yang parah, ketika telah menghadapi kematiannya, dia meninggalkan pesan untuk pasangan Cosette dan Marius "Satu hal yang penting di dunia ini, adalah saling mencintai satu sama lain".



0 comments:

Post a Comment